Pintu Khop

Pemandian para dayang dan putri-putri, biasanya hanya kita dengar di dunia dongeng dan film saja, ternyata tempat seperti ini dapat anda jumpai di ibukota Aceh, letaknya tepat di jantung kota Banda Aceh, kecamatcan Baiturrahman. Sebuah pemandian yang indah dan di aliri jernihnya air sungai Daroy (Krueng Daroy) dan gemericik arus yang sangat indah terdengar di masanya. Masyarakat Aceh menyebutnya Pinto Khop. Sebuah Pemandian buat pemaisuri tercinta yang di bangun di masa Sultan Iskandar Muda abad ke - XVI. Jika kita membahas cinta emang tiada habisnya, karena cinta tidak dapat diukur bukan begitu (kata para pujangga cinta)

Pada masa kerajaan dulu, Pinto Khop atau gerbang ini berada dalam satu kompleks dengan Taman Sari Gunongan, sehingga bentuk dan pola hias yang ada di Pinto Khop sama dengan relif yang ada di gunongan.

Pintu Khop merupakan pintu penghubung antara istana dan taman Putroe Phang. Pintu Khop ini berbentuk kubah, pada saat ini sudah ditata rapi dan di kelilingi kolam yang airnya dialiri dari sungai Daroy. Lingkungan lokasi Pintu Khop memeliki luas lebih kurang4.760 m² pada saat ini di jadikan sebagai taman wisata yang dikelola oleh pemerintahan kota Banda Aceh. Lokasi ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun luar. Taman ini tidak jauh dari Masjid Raya Baiturrahman berkisar 1 km.

Share:

0 komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *